Program Magister Ilmu Hukum

Program Magister Ilmu Hukum Program Pascasarjana Universitas Mataram memiliki empat konsentrasi, yakni:
  1. Konsentrasi Hukum Pemerintahan
  2. Konsentrasi Hukum Bisnis
  3. Konsentrasi Hukum Pertanahan
  4. Konsentrasi Hukum Pidana
Sejak Tahun Anggaran 2009, Program Studi ini menyelenggarakan program beasiswa pendidikan pascasarjana (BPPS) Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, klik di sini.

A. Latar Belakang

Pengembangan kehidupan berhukum pada masyarakat Provinsi Nusa Tenggara Barat, terutama pada kalangan aparat penyelenggara pemerintahan dan pengusaha sangat membutuhkan lembaga pendidikan hukum yang diharapkan mampu menghasilkan keahlian yang bermanfaat bagi peningkatan perkembangan masyarakat dan pembangunan daerah. Berkenaan dengan itu, penyelenggaraan Program Studi Magister Ilmu Hukum diarahkan pada proses pembentukan keahlian yang mampu meningkatkan pelayanan profesi dalam wujud riset dan pengembangan penampilan profesi pada spektrum yang lebih luas melalui cara mengaitkan Ilmu Hukum dengan bidang ilmu (metode) lainnya atau berbagai profesi. Hal ini dimaksudkan guna memperoleh pemahaman pendekatan alternatif dalam kerangka memecahkan berbagai permasalahan dalam masyarakat pada umumnya dan pengembangan profesi khususnya.

B. Tujuan


Tujuan Program Magister Ilmu Hukum Program Pascasarjana Universitas Mataram adalah untuk menghasilkan lulusan yang memiliki:
  1. kemampuan memajukan Ilmu Hukum melalui kegiatan penelitian dengan pengembangan yang terkait dengan bidang ilmunya;
  2. kemampuan merumuskan pendekatan yang sesuai untuk memecahkan berbagai permasalahan dalam masyarakat yang menyangkut bidang ilmunya dengan penalaran ilmiah, baik yang bersifat praktis maupun teoritis konsepsional;
  3. kemampuan profesional yang mampu mengkaitkan keahliannya dengan ilmu lainnya yang relevan;
  4. keahlian sebagai profesional yuris di bidangnya;
  5. ilmu pengetahuan hukum yang menjadi dasar melanjutkan pendidikan program doktor.
C. Format dan Lama Pendidikan
Lama pendidikan Program Magister Ilmu Hukum Program Pascasarjana Unram dirancang selama 4 (semester), dengan beban studi 41 sks yang terdiri atas course works dan penyusunan tesis. Mahasiswa yang telah menempuh beban studi yang telah dipersyaratkan tersebut dapat dinyatakan lulus dan menyandang gelar Magister Hukum (MH).
Agihan Mata Kuliah per semester sebagai berikut :
Semester I : 15 sks
  1. Filsafat Ilmu Pengetahuan (2 sks)
  2. Teori Hukum (3 sks)
  3. Filsafat Hukum (2 sks)
  4. Legal Reasoning (3 sks)
  5. Antropologi Hukum (2 sks)
  6. Sejarah dan Politik Hukum (3 sks)
Semester II : 12 sks
  1. Sosiologi Hukum (3 sks)
  2. Metode Penelitian Hukum (3 sks)
  3. Hukum dan Politik Agraria (2 sks)
  4. Alternative Dispute Resolution (ADR)(2 sks)
  5. Hukum Ketenagakerjaan dan Keimigrasian (2 sks)
Semester III : 8 sks
Konsentrasi Hukum Pemerintahan :
  1. Hukum Administrasi dan Desentralisasi (2 sks) - (wajib konsentrasi)
  2. Kapita Selekta Hukum Tata Negara (2 sks) - (wajib konsentrasi)
  3. Pajak Daerah dan Retribusi Daerah (2 sks) - (wajib konsentrasi)
  4. Pilihan Konsentrasi (2 sks) dari 4 mata kuliah berikut :
    a. Perlindungan Hukum Bagi Rakyat (2 sks)
    b. Hukum Pemerintahan Daerah & Otonomi Daerah (2 sks)
    c. Ilmu dan Teknik Perancangan Per-Undang-Undangan (2 sks)
    d. Hukum Antar Wewenang (2 sks)
Konsentrasi Hukum Bisnis :
  1. Hukum Persaingan Usaha dan Etika Bisnis (2 sks) - (wajib konsentrasi)
  2. Peranan Hukum dalam Pembangunan Ekonomi (2 sks) - (wajib konsentrasi)
  3. Hukum Investrasi dan Alih Tehnologi (2 sks) - (wajib konsentrasi)
  4. Pilihan Konsentrasi (2 sks) dari 4 mata kuliah berikut :
    a. Hukum Kontrak dan Perkembangannya (2 sks)
    b. Hak Atas Kekayaan Intelektual (2 sks)
    c. Hukum Perbankkan dan Lembaga Pembiayaan (2 sks)
    d. Hukum Badan Usaha (2 sks)
Semester IV : 6 sks
  1. Tesis (6 sks)
D. Persyaratan Pendaftaran dan Seleksi
1. Persyaratan Pendaftaran:
  • Persyaratan Akademik bagi calon mahasiswa adalah berijazah Strata-1 (S1): Ilmu Hukum, PPKn, Agama (Syariah), dan Ilmu Sosial lain yang dominan bidang keilmuan hukum.
  • Menyerahkan fotocopy ijazah dan transkrip akademik S1 yang sudah dilegalisir, masing-masing 2 (dua) lembar.
  • Pas foto (terbaru) ukuran 3 cm x 4 cm sebanyak 4 (empat) lembar.
  • Membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 500.000,- (lima ratus ribu rupiah).
  • Mengisi formulir pendaftaran yang sudah disediakan.
  • Bagi pendaftar yang sudah bekerja harus menyertakan surat ijin mengikuti pendidikan dari atasan (instansi)-nya.
2. Seleksi:
  • Seleksi administrasi meliputi: kelengkapan persyaratan, IPK dan administrasi.
  • Seleksi calon mahasiswa berupa Ujian TPA (tes potensi akademik) akan dilakukan oleh Panitia Penerimaan setelah satu minggu penutupan pendaftaran.
  • Pengumuman penerimaan dilaksanakan 2 (dua) minggu setelah pelaksanaan Ujian TPA.
  • Pendaftaran ulang bagi yang telah dinyatakan lulus, dilaksanakan satu minggu setelah pengumuman kelulusan.
E. Biaya Pendidikan
Biaya pendidikan selama 4 (empat) semester dirinci sebagai berikut:
  1. Biaya Pendaftaran : Rp. 500.000,-
  2. Biaya Matrikulasi : Rp. 1.500.000,-
  3. SPP per semester : Rp. 4.000.000,-
  4. SPI (sekali selama pendidikan/kuliah) : Rp. 6.000.000,-
Apabila mahasiswa tidak dapat menyelesaikan pendidikan selama 4 (empat) semeter, maka kelebihan masa pendidikan per semesternya dikenakan biaya sebesar Rp. 4.000.000,-
F. Staf Pengajar
  1. Prof. Dr. H.M. Galang Asmara, SH.,M.Hum.
  2. Prof. Dr. Gatot Dwi Hendro W, SH.,M.Hum.
  3. Prof. Dr. Idrus Abdullah, SH., Magister.
  4. Dr. H. Anang Husni, SH.,MS
  5. Drs. H. Husni Muadz, MA.,Ph.D
  6. Dr. Yanis Maladi, SH., MH
  7. Dr. Hirsanuddin, SH., MH
  8. Dr. H. Zainal Asikin, SH.,SU
  9. Dr. Muhaimin, SH.,M.Hum
  10. Dr. L. Wira Pria Suhartana, SH.,MH.
  11. H. L. Syapruddin, SH.,M.Hum
  12. Dr. H. L. Husni, SH.,M.Hum
  13. Dr. Amiruddin, SH., M.Hum
  14. H. Sudiarto, SH.,M.Hum
  15. Sofwan, SH.,M.Hum.
  16. Muhammad Natsir, SH.,M.Hum
  17. Hj. Nuralam Abdullah, SH.,M.Hum.
  18. Arba, SH.,M.Hum.
  19. L. Parman, SH., M.Hum
  20. Minollah, SH.,MH
  21. H. Abdul Khair, SH.,MH
  22. Tuti Hutami, SH.,M.Hum.
  23. Djumardin, SH.,M.Hum.
  24. Zaenal Arifin Dilaga, SH.,M.Hum
  25. Dr. Kurniawan, SH.,M.Hum.
G. Data Mahasiswa :
Perkembangan data mahasiswa Program Studi Magister Ilmu Hukum per Wisuda I (Periode November) Tahun Akademik 2009/2010 dapat dilihat pada Statistik PPs.
H. Pengelola
Ketua Program Studi:
Dr. Zainal Asikin, S.H., S.U.
Sekretaris I (Bidang Akademik dan Kemahasiswaan):
Dr. L. Wira Pria Suhartana, S.H., M.H.
Sekretaris II (Bidang Administrasi Umum dan Keuangan):
Dr. Sahnan, S.H., M.Hum.
I. Sekretariat :
Program Studi Magister Ilmu Hukum
Jalan Majapahit No. 62 Mataram, 83125
Phone/Fax: +62-370-633726
Email:
magisterhukum_unram@yahoo.co.id